Warga Desa Watumbohoti dan Parasi Antusias Ikut Pemeriksaan Kesehatan Gratis

1 week ago 26

loading...

Warga Desa Watumbohoti dan Parasi, Kecamatan Palangga Selatan, Kabupaten Konawe Selatan, Sulawesi Tenggara antusias mengikuti kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis. Foto/istimewa

KONAWE - Warga Desa Watumbohoti dan Parasi, Kecamatan Palangga Selatan, Kabupaten Konawe Selatan, Sulawesi Tenggara antusias mengikuti kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis. Mereka memantau kondisi kesehatannya dan mengikuti sesi edukasi tentang pentingnya pola hidup sehat serta deteksi dini penyakit tidak menular.

Adapun kegiatan yang digelar pada Selasa, 15 April 2025 hingga Rabu (16/4/2025) itu digelar PT Generasi Agung Perkasa mulai pukul 08.00 WITA hingga selesai. Kegiatan Generasi Agung Perkasa Peduli ini diselenggarakan dalam rangka upaya mewujudkan pembangunan berkelanjutan dan menunjukkan kepedulian nyata terhadap masyarakat lokal.

Adapun program pemeriksaan kesehatan ini dirancang guna memberikan dukungan nyata kepada masyarakat melalui penyediaan layanan kesehatan yang komprehensif, di antaranya pemeriksaan tekanan darah, tes gula darah, pengukuran kolesterol, pemeriksaan asam urat, sesi konsultasi langsung dengan dokter, dan pemberian obat-obatan esensial.

Hasil pemeriksaan menunjukkan bahwa tidak terdapat kasus penyakit pernapasan atau kelainan kesehatan yang berkaitan langsung dengan lingkungan kerja. Sebaliknya, sebagian besar peserta ditemukan mengalami hipertensi.

Kondisi tersebut lebih dipengaruhi oleh faktor gaya hidup dan usia, bukan oleh paparan aktivitas pertambangan. Data ini menegaskan bahwa kesehatan masyarakat tetap terjaga dan operasional perusahaan tidak berdampak negatif pada lingkungan kesehatan di sekitar area operasional.

Kegiatan ini terlaksana atas sinergi antara PT Generasi Agung Perkasa dan mitra strategis seperti Yayasan Seribu Generasi Emas serta Yes Go Indonesia. Partisipasi aktif dari belasan tenaga medis profesional turut memastikan layanan kesehatan yang prima bagi masyarakat, dengan kerja sama konstruktif yang menghargai peran fasilitas kesehatan setempat.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh ratusan warga yang datang dengan antusias untuk memeriksakan kesehatannya, sekaligus mengikuti sesi edukasi mengenai pentingnya pola hidup sehat dan deteksi dini penyakit tidak menular. “Kami meyakini bahwa kesuksesan pembangunan berkelanjutan tidak hanya diukur dari pertumbuhan industri, tetapi juga dari perbaikan taraf hidup masyarakat sekitar,” kata Government Relation PT Generasi Agung Perkasa Alyad Amron.

“Melalui inisiatif Generasi Agung Perkasa Peduli, kami berkomitmen memberikan manfaat nyata bagi warga Desa Parasi dan Watumbohoti serta mendukung peningkatan layanan kesehatan secara menyeluruh,” pungkasnya.

(cip)

Read Entire Article
Budaya | Peduli Lingkungan| | |