Khamenei Ancam Serangan Lebih Besar pada AS-Israel, Sebut Zionis Anjing yang Terikat

9 hours ago 31

loading...

Pemimpin Tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei ancam luncurkan serangan lebih besar terhadap Israel dan kepentingan AS di Timur Tengah. Dia menyebut rezim Zionis Israel sebagai anjing yang terikat. Foto/Khamenei.ir

TEHERAN - Pemimpin Tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei mengancam akan meluncurkan serangan militer yang lebih besar terhadap Israel dan kepentingan Amerika Serikat (AS) di Timur Tengah. Dia juga menyebut rezim Zionis sebagai anjing yang terikat dan bergantung pada perlindungan Washington.

"Fakta bahwa bangsa kita siap menghadapi kekuatan Amerika Serikat dan anjingnya yang terikat—rezim Zionis (Israel)—, sangat patut dipuji," kata Khamenei dalam pidatonya pada hari Rabu.

Bulan lalu, Israel meluncurkan invasi dengan membombardir situs-situs nuklir Iran dan dibalas Teheran dengan gelombang serangan rudal dan drone yang menghantam situs-situs militer dan fasilitas penting Zionis. Amerika Serikat kemudian ikut campur dengan menyerang fasilitas nuklir Iran.

Baca Juga: Iran Tak Percaya dengan Gencatan Senjata Israel, Siap Perang Lagi

Sebagai respons Iran menyerang pangkalan militer AS di Qatar. "Pangkalan yang diserang Iran merupakan pangkalan regional Amerika yang sangat sensitif dan pukulan yang lebih besar dapat dijatuhkan kepada AS dan negara-negara lain," kata Khamenei.

Ancaman Khamenei disampaikan dalam pidato publik pertamanya sejak gencatan senjata Iran-Israel yang ditengahi AS mulai berlaku sejak 24 Juni.

Berbicara di hadapan para pejabat peradilan di Teheran, Khamenei mengatakan tingkat kerusakan yang ditimbulkan oleh serangan Iran terhdap pangkalan AS di Qatar menjadi jelas setelah sensor terhadap media dicabut.

Read Entire Article
Budaya | Peduli Lingkungan| | |