Armand Maulana Kenang Kebaikan Bunda Iffet: seperti Pengganti Ibu Saya

8 hours ago 24

loading...

Vokalis Gigi, Armand Maulana, mengenang sosok Bunda Iffet Veceha dengan penuh haru setelah kabar duka kepergian ibunda Bimbim dan Kaka Slank itu pada Sabtu. Foto/Instagram @armandmaulana04

JAKARTA - Vokalis Gigi, Armand Maulana , mengenang sosok Bunda Iffet Veceha dengan penuh haru setelah kabar duka kepergian ibunda Bimbim dan Kaka Slank itu pada Sabtu, 26 April 2025 pukul 22.42 WIB.

Lewat unggahan di akun Instagram pribadinya, Armand mengungkapkan bahwa Bunda Iffet selama ini telah menjadi sosok pengganti almarhumah ibunya, selalu hadir mendukung setiap penampilannya bersama Gigi di atas panggung.

Armand menceritakan bahwa Bunda Iffet kerap menonton dari pinggir panggung hingga acara selesai dan selalu memberinya pelukan hangat.

"Rabb.. Bunda Iffet adalah orang terbaik yang saya pernah kenal.. dihampir setiap @gigibandofficial onstage bareng @slankdotcom pasti bunda selalu nonton di pinggir stage dari awal Gigi maen sampe selesai setelah itu pasti meluk saya,” tulis Armand di akun Instagram @armandmaulana04, Minggu (27/4/2025).

 seperti Pengganti Ibu Saya

Foto/Instagram @armandmaulana04

Bagi vokalis 54 tahun itu, kehadiran dan dukungan Bunda Iffet tak sekadar untuk Slank, tapi juga untuk dirinya dan grup band Gigi.

Ia merasa ikatan emosionalnya dengan Bunda Iffet begitu kuat, bahkan menganggap beliau seperti ibu kandung sendiri yang selalu memberikan semangat dan perhatian di balik panggung.

“Bunda seperti pengganti almarhumah ibu saya yang menunggu anaknya sedang kerja di sebuah panggung. Makasih bunda selalu support saya dan @gigibandofficial. In Shaa Allah jannah menunggu bunda aamiin Ya Rabbal Allamin,” jelasnya.

Diketahui, Bunda Iffet meninggal dunia dalam usia 87 tahun, diiringi kehadiran keluarga tercinta. Kabar duka tersebut disampaikan pihak keluarga kepada awak media.

Sebelum berpulang, Bunda Iffet sempat menjalani perawatan intensif di rumah sakit sejak 21 April 2025 akibat kondisi kesehatannya yang memburuk. Bimbim sempat meminta doa kepada publik untuk kesembuhan sang ibu, meski saat itu dokter masih melakukan observasi terkait penyakit yang diderita.

(dra)

Read Entire Article
Budaya | Peduli Lingkungan| | |