Warga Lingkungan Boro Kelurahan Pojok Gelar Kirab Budaya 2024

3 months ago 27

KOTA KEDIRI - Ratusan warga RW.02 Lingkungan Boro Kelurahan Pojok Kecamatan Mojoroto Kota Kediri, terlihat sangat antusias mengikuti Kirab Budaya dalam rangka memperingati dan memeriahkan Bulan Suro yang bertajuk Grebek Suro berlangsung di sepanjang Jalan Selomangleng Kelurahan Pojok Kota Kediri, Minggu (4/8/2024)

Agenda rutin tahunan ini juga bertujuan untuk melestarikan tradisi warga setempat yang telah berlangsung bertahun-tahun. 

Kepala Kelurahan Pojok Wahyu Artisah menyampaikan para peserta warga Kelurahan Pojok mengikuti Kirab Budaya menempuh jarak sepanjang kurang lebih 1000 meter, namun tidak menyurutkan semangat para peserta dari masing-masing RT.

"Peserta kirab budaya dimulai dari makam sesepuh punden dan berakhir di kawasan Wisata Goa Selomangleng, " ucapnya.

Ditambahkan Kepala Kelurahan Pojok berharap agenda rutin ini terus diadakan setiap tahunnya disamping untuk melestarikan tradisi dan kedepannya semakin banyak warga yang ikut berpartisipasi dan memeriahkan kirab budaya tersebut.

"Semoga dengan kegiatan ini akan semakin memperat kerukunan, kekompakan dan keharmonisan warga Kelurahan Pojok, " imbuhnya.

Sementara itu, Edi Purnawan selaku Ketua Panitia sekaligus Ketua RW 02 menngatakan bahwa ini merupakan agenda rutin tahunan ini ada juga partisipasi dari RW tetangga. 

"Alhamdulillah agenda rutin ini berjalan lancar dan diikuti peserta dari RW lain yang masih dalam Lingkup Kelurahan Pojok" kata Edi Purnawan.

Read Entire Article
Budaya | Peduli Lingkungan| | |