Peringatan Wafatnya Isa Almasih, Ganjil-Genap di Jakarta Ditiadakan Hari Ini

1 day ago 20

loading...

Dinas Perhubungan (Dishub) Jakarta meniadakan sistem lalu lintas ganjil genap pada libur peringatan wafatnya Isa Almasih, Jumat (18/4/2025) hari ini. FOTO/DOK.SindoNews

JAKARTA - Dinas Perhubungan (Dishub) Jakarta hari ini meniadakan sistem lalu lintas ganjil genap . Kebijakan ini diambil bertepatan dengan hari libur peringatan Wafatnya Isa Almasih .

"Sehubungan dengan peringatan Wafat Isa Almasih, ketentuan Sistem Ganjil Genap di 25 ruas jalan di Jakarta pada Jumat, 18 April 2025 ditiadakan," tulis Dishub Jakarta di akun Instagram @dishubdkijakarta, Jumat (18/4/2025).

Dalam keterangannya, peniadaan ganjil genap berdasarkan Surat Keputusan Bersama Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 1017 Tahun 2024, Nomor 2 Tahun 2024, Nomor 2 Tahun 2024 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2025.

"Dan Pergub DKI Jakarta No 88 Tahun 2019 Pasal 3 ayat (3): Pembatasan lalu lintas dengan sistem ganjil genap tidak diberlakukan pada hari Sabtu, Minggu dan HARI LIBUR NASIONAL yang ditetapkan dengan Keputusan Presiden," tulisnya.

Dishub Jakarta menyampaikan, peniadaan ini sesuai dengan Pergub DKI Jakarta Nomor 88 Tahun 2019 Pasal 3 ayat 3 bahwa Sistem Ganjil Genap tidak diberlakukan pada hari Sabtu, Minggu, dan hari libur nasional yang ditetapkan dengan Keputusan Presiden.

Kendati begitu, masyarakat diingatkan untuk tetap mematuhi rambu-rambu lalu lintas dan mengutamakan keselamatan saat berkendara. "Tetap jaga keselamatan dan patuhi rambu lalu lintas," tulis Dishub.

(abd)

Read Entire Article
Budaya | Peduli Lingkungan| | |