Perbandingan Pangkalan Militer AS vs Rusia di Dunia: Sama-sama Raksasa Nuklir, Siapa Lebih Kuat?

6 hours ago 15

loading...

Al Udeid Air Base, salah satu pangkalan militer terbesar AS di luar negeri. Rusia juga memiliki banyak pangkalan militer di luar negeri. Foto/ US Air National Guard/Master Sgt. Andrew J. Moseley

JAKARTA - Dalam dunia yang terus berubah secara geopolitik, kehadiran pangkalan militer luar negeri bukan hanya simbol kekuatan militer, tetapi juga proyeksi pengaruh global.

Dua raksasa kekuatan nuklir dunia—Amerika Serikat dan Rusia—mengambil pendekatan berbeda dalam membangun jaringan militernya. Yang satu membentang luas melintasi lima benua, satunya lagi mengakar kuat di kawasan strategis tertentu.


Pangkalan Militer AS: Jaringan Global yang Menggurita

Kehadrian pangkalan militer AS di luar negeri seperti jaringan global yang menggurita.

Menurut laporan dari PONARS Eurasia dan US Department of Defense Base Structure Report, AS mengoperasikan lebih dari 750 pangkalan militer luar negeri yang tersebar di lebih dari 80 negara.

Dari Eropa hingga Asia Timur, dari Timur Tengah hingga Afrika, pangkalan-pangkalan ini berfungsi sebagai mata dan tangan kekuatan militer Washington.

Pangkalan Militer Rusia: Kecil tapi Strategis

Sebaliknya, Rusia menjalankan strategi pangkalan militer yang lebih terkonsentrasi dan fokus pada kawasan yang dianggap vital bagi kepentingannya, khususnya bekas wilayah Uni Soviet dan Timur Tengah.

Berdasarkan laporan PONARS Eurasia dan The Moscow Times, Rusia saat ini mengoperasikan sekitar 21 pangkalan militer luar negeri.

Pangkalan paling menonjol adalah Pangkalan Militer 201 di Tajikistan, yang menjadi basis terbesar Rusia di luar negeri.

Perbandingan Pangkalan Militer AS vs Rusia

Pangkalan Militer AS

♦Total pangkalan luar negeri: Sekitar 750 pangkalan di lebih dari 80 negara.
♦Tujuan utama: Proyeksi kekuatan global, dukungan sekutu, respons cepat terhadap konflik, dan kehadiran strategis global.

Read Entire Article
Budaya | Peduli Lingkungan| | |