loading...
Beasiswa BCA 2026 telah membuka pendaftaran mulai hari ini, Jumat (11/5/2025) hingga 22 September 2025. Foto/Istimewa.
JAKARTA - Beasiswa BCA 2026 telah membuka pendaftaran mulai hari ini, Jumat (11/5/2025) hingga 22 September 2025. Berikut ini persyaratan dan cara pendaftarannya.
" Beasiswa BCA PPTI & PPBP is back! ????
Buat kamu siswa-siswi SMA/SMK yang akan berkuliah di tahun ajaran 2026 dan mau dapet pendidikan GRATIS di BCA dengan segudang benefitnya, ini kesempatan tepat buat kamu!," tulis akun Instagram @lifeatbca, dikutip Jumat (11/4/2025).
Baca juga: Beasiswa Semesta 2025 Resmi Dibuka! Bisa Kuliah Gratis, Gaji Bulanan, Kontrak Kerja
Beasiswa BCA ini akan berlangsung selama 2,5 tahun. Tempat pembelajaran yaitu di BCA Learning Institute. Pembelajaran akan berlangsung Senin hingga jumat pukul 8.00-17.00 WIB.
Beasiswa BCA yang dibuka ada dua program, yaitu Program Pendidikan Bisnis dan Perbankan (PPBP) dan Program Pendidikan Teknik Informatika (PPTI).
Baca juga: Kuliah Gratis! 5 Beasiswa Pemerintah Ini Buka Pendaftaran di 2025
Penerima Beasiswa PPBP akan mendapatkan pendidikan mengenai operasional bisnis di sektor perbankan, sementara penerima Beasiswa PPTI akan memperoleh pendidikan terkait pemanfaatan teknologi dalam dunia perbankan.
BCA juga memastikan proses pembelajaran para penerima Beasiswa BCA berjalan optimal dengan beberapa fasilitas penunjang. Beberapa di antaranya adalah buku pelajaran, laptop (khusus untuk PPTI), makan siang, transportasi, asrama, dan uang saku bulanan.
Baca juga: MNC Group Salurkan Ratusan Beasiswa 100 Persen Kuliah di MNC University