Mengenal Titiek Puspa Sejak Usia 9 Tahun, Anggun: Indonesia Kehilangan Ibu Musiknya

1 week ago 28

loading...

Indonesia kehilangan salah satu tokoh legendarisnya, Titiek Puspa. Foto/Instagram Titiek Puspa.

JAKARTA - Kabar duka menyelimuti dunia musik Tanah Air. Indonesia kehilangan salah satu tokoh legendarisnya, Titiek Puspa , yang akrab disapa Eyang Titiek.

Salah satu penyanyi yang turut merasakan kehilangan mendalam adalah Anggun C Sasmi atau Anggun , penyanyi internasional berdarah Indonesia yang mengaku mengenal Titiek Puspa sejak usianya masih belia.

Baca juga: Deretan Film yang Pernah Dibintangi Titiek Puspa Semasa Hidupnya

Anggun menyadari bahwa Titiek Puspa tak hanya dikenal sebagai penyanyi, namun juga penulis lagu, penggerak seni, dan ibu bagi banyak generasi musisi Indonesia.

“Mengenali Eyang Titiek Puspa adalah satu kebanggaan. Itu terjadi saat saya berumur 9 tahun,” tulis Anggun dalam unggahan haru di Instagram pribadinya @anggun_cipta, dikutip Jumat (11/4/2025).

Baca juga: Sebelum Meninggal, Titiek Puspa Sempat Berikan Santunan untuk 300 Anak Yatim Piatu

Anggun mengenang saat-saat indah ketika diberi kepercayaan untuk ikut serta dalam produksi Operet Papiko, acara televisi legendaris yang menjadi bagian dari tradisi Lebaran di Indonesia.

Dalam operet yang dinanti jutaan pemirsa itu, Anggun kecil mendapat kesempatan langka untuk belajar langsung dari sang maestro.

Baca juga: Inul Daratista Berduka Titiek Puspa Meninggal Dunia: Selamat Jalan Eyang

“Melihat Eyang Titiek bekerja di studio dari pagi sampai malam adalah pengalaman berharga. Sekarang saya baru sadar, bahwa melihat beliau menulis lagu-lagu dengan melodi yang tidak pasaran, kata-kata yang padat berisi, adalah satu Masterclass yang dampaknya saya rasakan sampai sekarang,” kenang Anggun.

Read Entire Article
Budaya | Peduli Lingkungan| | |