Heboh Orang Tua Murid SD di Lebak Bawa Meja dan Kursi dari Rumah ke Sekolah untuk KBM Anaknya

3 hours ago 13

loading...

Orang tua murid SD berinisial AFY Cristy Nauly memanggul kursi dan meja dari rumah ke SDN 2 Pasir Tangkil, Kecamatan Warunggunung, Kabupaten Lebak. Foto/Ist

LEBAK - Arta Grave Monica (35) orang tua murid dari AFY Cristy Nauly (11) pelajar SDN 2 Pasir Tangkil, Kecamatan Warunggunung, Lebak, Banten terpaksa harus membawa meja dari rumah untuk kegiatan belajar mengajar (KBM) anaknya.

Hal itu dilakukan lantaran meja yang ditempati oleh AFY mengalami kerusakan sehingga pihak sekolah meminta ganti rugi.

Meja yang dibeli oleh orang tua AFY sebesar Rp400 ribu lalu dipikul dari rumah ke sekolah dengan jarak sekitar 200 meter, Senin (28/4/2025). Di situ, dia juga sempat meninggalkan catatan dalam meja yang bertuliskan “Meja ini dapat dibeli oleh orang tua karena disuruh mengganti meja yang rusak”.

“Saya bawa kursi dan meja ke Sekolah karena disuruh mengganti oleh Kepala Sekolah,” kata Arta sambil menangis saat diwawancara wartawan di ruang kelas anaknya, Senin (28/4/2025).

Arta menceritakan, awalnya dia tidak mengetahui kursi dan meja rusak yang di upload ke dalam grup whatsapp (WA) oleh Kepsek, tempat duduk anaknya.

“Di grup kelas dia (Kepsek,red) mengirim pesan, dinasehatin nggak bisa, terus disuruh mengganti nggak mau. Awal aku nggak respons dan memperhatikan saja,” katanya.

Setelah mengetahui, yang dimaksud Kepsek kursi dan meja yang diduduki anaknya, dia langsung merespons dan siap mengganti sesuai tulisan chat Kepsek tersebut.

“Karena ada info yang rusak itu meja Afy (anaknya), saya jawab kalau emang mau diganti saya ganti. Dia (Kepsek,red) menjawab Alhamdulillah jika mau mengganti,” ungkapnya menceritakan chat dalam grup WA kelas.

Read Entire Article
Budaya | Peduli Lingkungan| | |