Dirut MNC Kapital Ungkap Rencana Besar Layanan Ekosistem Digital untuk MODENA

1 week ago 31

loading...

Direktur Utama MNC Kapital, Yudi Hamka menyampaikan, kolaborasi ini merupakan langkah integratif yang sangat kuat. MODENA dikenal sebagai perusahaan global dengan kehadiran pada lebih dari 40 negara. Foto/Dok

JAKARTA - PT MNC Kapital Indonesia Tbk (BCAP) resmi menjalin kemitraan strategis dengan MODENA Group sebagai bagian dari upaya memperkuat ekosistem keuangan digital di Indonesia. Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan perjanjian antara kedua pihak yang mencakup MNC Financial Services, MODENA Pay, dan MotionPay.

Direktur Utama MNC Kapital, Yudi Hamka menyampaikan, apresiasi atas kepercayaan yang diberikan oleh MODENA Group kepada MNC untuk menjadi mitra dalam menyediakan layanan infrastruktur keuangan digital bagi seluruh ekosistem MODENA.

“Pertama-tama, saya atas nama MNC Financial Services mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada Pak Michael dan MODENA Group, yang dalam hal ini kami dipercaya menjadi partner memberikan layanan digital financial infrastructure untuk ekosistemnya MODENA Group,” ujar Yudi saat ditemui usai acara di iNews Tower, Jakarta, Kamis (10/4/2025).

Menurut Yudi, kolaborasi ini merupakan langkah integratif yang sangat kuat. MODENA dikenal sebagai perusahaan global dengan kehadiran pada lebih dari 40 negara serta reputasi yang kokoh di Indonesia, baik dari sisi kualitas produk maupun jangkauan pasarnya. Dengan lebih dari 6.000 outlet dan basis pelanggan yang luas di Tanah Air, kerja sama ini dinilai strategis bagi kedua belah pihak.

“Bagi kami ini sangat bagus, karena MODENA memiliki ekosistem yang besar, dan harapannya kita bisa membangun satu sinergi yang saling melengkapi. Kami ingin menjadikan MODENA sebagai ekosistem end-to-end lifestyle solution untuk masyarakat Indonesia,” ungkap Yudi.

Yudi menegaskan, bahwa sinergi ini tidak hanya berfokus pada lingkup internal kedua grup, tetapi juga menjadi pijakan awal untuk menghadirkan layanan keuangan digital yang seamless dan aman bagi masyarakat luas.

“Harapan kami bahwa dengan synergy ini kita bisa memberikan satu warna baru, memberikan layanan yang berbeda, yang seamless, yang secure khususnya kepada ekosistem MODENA Group dan juga MNC Group. Tapi tidak terbatas itu saja, kita berharap bahwa ini menjadi satu fondasi awal untuk memberikan layanan digital financial services solution untuk masyarakat Indonesia secara umum,” jelasnya.

Adapun dalam kerja sama ini, kedua pihak akan mengembangkan berbagai layanan terintegrasi, di antaranya peluncuran kartu kredit co-branding MODENA Pay dan MNC Bank, penyediaan rekening giro settlement untuk mitra distribusi MODENA, integrasi e-wallet MotionPay ke dalam aplikasi MODENA Seamless, penyediaan layanan asuransi melalui MNC Insurance dan MNC Life, hingga pengelolaan investasi oleh MNC Asset Management.

Kolaborasi ini diharapkan dapat memperkaya layanan keuangan digital di Indonesia, sekaligus menciptakan nilai tambah bagi pelanggan dan mendukung pertumbuhan industri keuangan berbasis teknologi secara berkelanjutan.

(akr)

Read Entire Article
Budaya | Peduli Lingkungan| | |